INI DIA RESEP UNTUK KAUM IBU...!!! Fruit Pizza, Perpaduan Unik Roti, Vla dan Buah

Komposan.com – Pizza dengan topping daging atau sayuran, mungkin sudah menjadi makanan yang biasa kita temui. Namun bagaimana dengan pizza bertopping buah-buahan? Melihat gambarnya saja mungkin terbayang segarnya buah-buahan dengan aneka rasa ditambah manisnya vla yang menyelimuti permukaan pizza. 
Resep ini diambil Muslimahzone dari akun facebook erviena shop, semoga bisa mencobanya sendiri di rumah. 

Bahan kulit:
250 gr tepung terigu serba guna
1/2 sdt garam
125 gr mentega
5 sdm air es

Bahan Vla :
500 cc susu kental manis yang dicairkan
50 gr gula kastor
4 btr kuning telur
30 gr tepung maizena
1 sdm mentega
1 sdt vanilli extract
Bahan Topping :
Aneka buah, seperti strawberi segar iris tipis, kiwi, anggur hijau, anggur merah, blueberry, jeruk mandarin kaleng dan lain-lain.
Cara membuat :
Uleni bahan kulit hingga menjadi adonan kalis, gilas tipis, masukan pada cetakan pizza tusuk-tusuk bagian bawahnya dengan garpu agar tidak menggelembung, oven hingga matang. Lebih kurang 20 menit.
Vla :
Cairkan tepung maizena dengan sebagian susu, campur kuning telur, aduk rata, sisihkan.
Rebus sisa susu dan gula hingga mendidih, masukkan mentega, vanili extract, juga campuran maizena dan kuning telur, aduk cepat, biarkan mendidih sekali lagi. Angkat. Sisihkan.
Penyelesaian :Siram atas kulit pizza yang telah matang dengan vla sedikit-sedikit sambil  diratakan, susun potongan buah di atas vla. Sajikan dingin.

0 Response to "INI DIA RESEP UNTUK KAUM IBU...!!! Fruit Pizza, Perpaduan Unik Roti, Vla dan Buah"

Posting Komentar